Free Backlinks Analysis Tool untuk Website Anda

Anda ingin tahu berapa banyak website lain yang memberikan tautan ke website Anda? Anda ingin bisa dapat mencari kesempatan untuk link tambahan? Ada kabar gembira untuk Anda.

Neil Patel, pendiri dari Neil Patel Digital, salah satu suhu di dunia Internet marketing menyediakan free backlink tool yang memungkinkan Anda untuk melacak backlink ke website Anda. Dan tidak hanya itu, Backlinks, nama tools tersebut, menawarkan lebih dari itu. Dan yang paling menarik, semua gratis!


Tools ini terintegrasi dengan Ubersuggest, sebuah layanan menyeluruh khusus untuk optimasi website. Dan buat Anda yang belum pernah mencobanya, Anda harus mencobanya untuk mengoptimalkan website Anda.

Ok, kembali ke topik. Cara kerja Backlinks adalah, ia akan melacak link-link yang masuk ke website Anda. Cukup klik di sini https://neilpatel.com/backlinks lalu masukkan alamat website Anda atau website lain yang ingin Anda pelajari backlink-nya.

Baca juga:
  • Cara Mudah Chatting WhatsApp dari Komputer 
  • Membedakan Charger Samsung Ori dan Charger KW atau Palsu 
  • Cara Mengetahui Statistik Kemampuan Baterai Laptop di Windows 10

Berikutnya, pilih jenis report backlink yang ingin Anda dapatkan. Neil Patel menyediakan tiga pilihan untuk itu.

•    URL. Report ini akan menyajikan informasi khusus untuk URL spesifik yang dimasukkan
•    Domain/* akan menyajikan informasi backlink miliki domain tersebut tanpa domain-domain di dalamnya
•    *Domain/* akan menyajikan informasi backlink untuk domain yang bersangkutan termasuk sub domain apapun yang ada di dalamnya. Opsi ini akan menayangkan jumlah backlink yang paling besar yang dimiliki website tersebut, kalau domain yang bersangkutan punya banyak sub-domain.

Setelah Anda pilih salah satu opsi di atas, klik tombol Search.

Kemudian, Anda akan menemukan report seperti berikut ini:



Report ini akan menunjukkan pada Anda score domain (tingkat otoritas sebuah domain), jumlah total backlink yang dimiliki, berapa banyak backlink yang follow dan nofollow, jumlah domain yang mereferensikan website, jumlah backlink dari .edu dan .gov, serta estimasi jumlah trafik organik yang didapat website tersebut.


Intinya, Anda akan bisa mengetahui gambaran seberapa bagus optimasi website Anda, khususnya dari jumlah backlink yang masuk, dibandingkan dengan website-website lain yang menjadi kompetitor website Anda dengan mudah, hanya dalam hitungan detik. Dan yang penting, gratis! Selamat mencoba.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Adu Oppo A7 vs Samsung Galaxy M20 Segera Terlaksana!

5 Cara Mengatasi Masalah Komponen Komputer

Cara Install Windows 10